
KENDARI – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari mengawali tahun 2026 dengan menggelar apel gabungan perdana di pelataran Kantor Balai Kota, Senin (5/1/2026).
Dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Kendari, Sudirman, momentum ini menjadi ajang evaluasi sekaligus penyelarasan target besar kota di tahun yang baru.
Apel ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah, seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Direktur Perumda, kepala puskesmas, hingga camat dan lurah se-Kota Kendari.
Dalam arahannya, Sudirman memberikan apresiasi terhadap tingkat kehadiran ASN yang dinilai tinggi. Ia menyoroti efektivitas penggunaan sistem Absen Wajah yang kini menjadi standar baru dalam menjaga kedisiplinan pegawai di lingkup Pemkot Kendari.
“Kedisiplinan yang kita bangun melalui sistem ini harus berbanding lurus dengan kualitas pelayanan yang dirasakan langsung oleh masyarakat,” ujar Sudirman di hadapan para peserta apel.
Menanggapi isu persampahan yang sempat mencuat di awal tahun, Sudirman menjelaskan adanya perubahan skema pengelolaan. Saat ini, penanganan sampah telah sepenuhnya dilimpahkan ke pihak kecamatan. Langkah ini diambil agar koordinasi di lapangan lebih cepat dan tepat sasaran.
Ia berharap dengan kewenangan baru di tingkat kecamatan ini, pengelolaan kebersihan di wilayah pemukiman dan jalan protokol dapat jauh lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
Salah satu poin utama dalam apel tersebut adalah Pemkot Kendari untuk membawa kembali pulang penghargaan Adipura Kencana. Sudirman mengingatkan bahwa Kendari memiliki sejarah manis saat meraih penghargaan tertinggi di bidang kebersihan tersebut pada tahun 2015 silam.
“Ini bukan hal yang mustahil. Kita pernah meraihnya (Adipura Kencana) pada 2015, dan saya optimis kita punya potensi besar untuk mengulangnya di tahun 2026 ini,” tegasnya.
Untuk mewujudkan target tersebut, ia meminta seluruh elemen, mulai dari tingkat kota hingga kelurahan, aktif mengajak masyarakat tertib membuang sampah sesuai waktu dan tempatnya. Pengumuman hasil penilaian Adipura dari pemerintah pusat sendiri dijadwalkan akan keluar pada Februari 2026 mendatang.
Editor: Tim Redaksi
